Siapkan Generasi Emas, Pemkab. Padang Pariaman Adakan Penguatan Bunda PAUD

November 10, 2021
Rabu, 10 November 2021



PADANG PARIAMAN, BHINNEKANEWS71.Com- Peran Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) sangat penting untuk menghasilkan generasi emas dan berkualitas, hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Padang Pariaman Rudy Repenaldi Rilis, S.STP.MM. saat membuka acara Penguatan Bunda PAUD se Kabupaten Padang Pariaman, pada Rabu (10/11) di Hall IKK (Ibu Kota Kabupaten) Nagari Parit Malintang Kecamatan Enam Lingkung.  


Mewakili Bupati Padang Pariaman, Sekretaris Daerah menyampaikan dalam sambutannya. Secara umum, PAUD bertujuan untuk mengembangkan berbagai potensi anak sejak dini sebagai persiapan untuk hidup dan dapat menyesuaikan diri dengan lingkungannya. PAUD membantu perkembangan motorik, kognitif, bahasa dan sosial emosi anak. Kemudian PAUD sangat berperan penting dalam mewujudkan SDM unggul, khususnya dalam menanamkan nilai-nilai kepribadian pada anak.


“PAUD membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani, agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Kesiapan bersekolah dan belajar anak meliputi lima dimensi, yaitu kesehatan fisik dan perkembangan motorik, perkembangan sosial dan emosional, perkembangan bahasa, juga pendekatan untuk belajar kognitif dan pengetahuan umum. Namun, sumber daya manusia yang  berkualitas di masa depan, ditandai dengan salah satunya individu yang mampu berpikir cerdas dan memiliki karakter moral yang baik. Dengan demikian penyelenggaraan PAUD hendaknya dapat meletakkan proses pengembangan kemampuan berpikir yang lebih tinggi, keterampilan dan  penguatan karakter, namun tetap berbasis pada kegiatan bermain. Sehingga anak akan memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi serta moral yang baik,” terang Mantan Kepala DPMPTP ini.


Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Bunda PAUD yang hadir dalam kesempatan itu, baik tingkat Kecamatan maupun tingkat Kabupaten. Dimana Bunda PAUD memiliki peranan penting, diantaranya sebagai figur dan tokoh sentral Gerakan Nasional PAUD Berkualitas di  Indonesia. Dengan memberikan sumbangan pemikiran, sosialisasi dan advokasi. Mendorong partisipasi dan peran serta masyarakat dalam memotivasi pengelola, penyelenggara, pembina serta guru dan tenaga kependidikan serta mengoptimalkan sumber dana untuk mendukung penyelenggaraan layanan PAUD berkualitas di wilayahnya.


Dalam laporannya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Padang Pariaman Drs. Anwar, M.Si mengatakan. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Bunda PAUD tingkat Kecamatan dan Nagari. Dengan tujuan untuk meningkatkan sinegritas, serta penguatan dalam menciptakan generasi sehat, generasi hebat dan berkualitas.


“Kegiatan ini dilaksanakan, untuk mendorong dan memotivasi orang tua dimana Bunda Paud sebagai agen perubahan untuk mewujudkan budaya hebat pendidikan maju,” ungkapnya.


Senada dengan itu, Bunda PAUD Padang Pariaman Yusrita Suhatri Bur dalam paparannya mengatakan. Bunda PAUD adalah Predikat yang diberikan kepada istri Kepala Pemerintahan dan Kepala Daerah (Presiden, Gubernur, Bupati/Walikota, Camat, Wali Nagari) atau disandang langsung oleh Kepala Pemerintahan atau Kepala Daerah perempuan yang merupakan penggerak utama dalam pembinaan layanan pendidikan bagi anak usia dini di wilayahnya.


“Tugas dari Bunda PAUD Kecamatan yaitu membentuk kelompok kerja dengan menggandeng Dinas Pendidikan, organisasi mitra, profesional atau pemangku kepentingan lainnya. Kemudian, membuat rencana program dan kegiatan setiap tahunnya dalam rangka mendukung layanan PAUD berkualitas. Melakukan pendampingan, koordinasi, sinkronisasi, dan sinergitas lintas program dan sektor terkait dalam pembinaan layanan PAUD”, terangnya.


Ia juga mengatakan, peran Bunda PAUD Kecamatan dan Nagari sangatlah diharapkan. Terutama dalam melakukan kerjasama dengan berbagai lembaga dan organisasi pemerintahan. Seperti Forkopimca, lembaga atau organisasi seni, budaya dan kesehatan , puskesmas, perusahaan swasta, organisasi sosial, Organisasi profesi. Kemudian memotivasi pengelola, penyelenggara, pembina, serta guru dan tenaga kependidikan dalam menyelenggarakan layanan PAUD berkualitas. Serta mengoptimalkan sumber dana, untuk mendukung penyelenggaraan layanan PAUD berkualitas di wilayahnya.


Acara ini juga dihadiri oleh Ketua GOW Kabupaten Padang Pariaman Yusneli Rahmang, Ketua Dharma Wanita Persatuan Yanti Rudy Repenaldi Rilis, serta Bunda PAUD Kecamatan dan Nagari se Kabupaten Padang Pariaman. (Prokopim / Rio)

Thanks for reading Siapkan Generasi Emas, Pemkab. Padang Pariaman Adakan Penguatan Bunda PAUD | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Siapkan Generasi Emas, Pemkab. Padang Pariaman Adakan Penguatan Bunda PAUD

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *