SERANG -- Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Polda Banten melaksanakan Analisa dan Evaluasi (Anev) Kinerja November 2021 tentang manajemen media yang digelar di Ruang Vicon Polda Banten pada Selasa (07/12).
Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menyampaikan pada indikator Intelligence Management Media atau IMM pada November 2021 bahwa Polda Banten diurutan nomor 1 dengan 14.724 link berita naik 5.022 link berita atau 52% dibandingkan pada Oktober 2021. Sedangkan posisi IMM Polda Banten periode Januari hingga November 2021 peringkat ke 2 dengan 96.749 link berita, beda 19.221 dengan Polda Kalteng.
"Terima kasih atas dukungannya kepada Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dan Humas Polres jajaran karena telah mengangkat berita positif sehingga posisi Polda Banten terbanyak ke 2," ujar Shinto Silitonga.
Jumlah rilis dari PPID Satker pada November 2021 sebanyak 192 rilis naik sebanyak 116 rilis dibanding Oktober 2021 yang hanya 76 rilis.
Shinto Silitonga mengatakan dalam analisa trending topic pada November 2021 dengan pemberitaan utama kegiatan Polda Banten dan Polres jajaran diantaranya Operasi Tangkap Tangan (OTT) di BPN Lebak oleh Ditreskrimsus Polda Banten, Korupsi BLT oleh Kepala Desa di Lebak, Korupsi di PT BKT yang hasil korupsinya digunakan karaoke, dan rumah produksi ciu ilegal di Tangerang.
"Ada tema menarik pada Desember 2021 adalah Swab Test secara random, ungkap pembuatan surat keterangan bebas Covid-19 palsu, pemberlakukan ganjil genap kendaraan bermotor ke tempat wisata, operasi pekat, cek kesiapan protokol kesehatan di tempat ibadah dan tempat wisata jelang Nataru, waspada bencana alam dan mitigasi bencana, serta rencana pengamanan Nataru," kata Shinto Silitonga.
Data rilis dan liputan Polda Banten dan Polres jajaran pada November 2021 sebanyak 4.019 rilis naik 931 rilis atau 32% dibandingkan rilis Oktober 2021 yang hanya 3.046 rilis. Rilis tertinggi diraih oleh Polresta Tangerang sebanyak 966 rilis termasuk Polsek Panongan 119 rilis dan Polsek Pasar Kemis 106 rilis.
Untuk pemberitaan yang naik di media cetak atau koran harian dan mingguan pada November 2021 sebanyak 359 naik 58 atau 19% dibanding Oktober 2021 sebanyak 301. Pemberitaan yang naik di Televisi pada November 2021 sebanyak 65 link turun 2 link dibandingkan Oktober 2021 sebanyak 63 link.
Diakhir, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menambahkan analisa Konten Kreatif yang dibuat oleh Polda Banten dan Polres jajaran pada November 2021 dengan jumlah konten sebanyak 2.060 turun 443 konten atau 17,6% dibandingkan Oktober 2021 sebanyak 2.503. Terbanyak konten meme 1.336, video kreatif 355 dan paling minim meme humanis hanya 117.
"Terima kasih atas kinerja rekan-rekan Bidhumas Polda Banten, PPID Satker Polda Banten dan Humas Polres jajaran pada November 2021, jadikan motivasi untuk dapat lebih baik lagi, yakin dan optimis bahwa Polda Banten bisa tetap berada pada nomor 1," tutupnya (*/Red)
Thanks for reading Laksanakan Anev Kinerja November, Polda Banten Kembali Raih Peringkat Teratas Dalam Aplikasi Intelligence Media Management | Tags: Headline News Serang
« Prev Post
Next Post »
0 komentar on Laksanakan Anev Kinerja November, Polda Banten Kembali Raih Peringkat Teratas Dalam Aplikasi Intelligence Media Management
Posting Komentar