Kapolsek Jawilan Pimpin Apel Pengamanan Jalur Aksi Istigotsah Mahasiswa dan Buruh

Januari 26, 2022
Rabu, 26 Januari 2022

 


SERANG – Bertempat di Halaman Polsek Jawilan, Seluruh Personil Polsek Jawilan Polres Serang Polda Banten melaksanakan apel pengamanan jalur kegiatan istigotsah oleh Gerakan Buruh bersama dengan Mahasiswa (GB2M) Banten di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) Rabu, (26/01/2022). 


Pelaksanaan apel pengamanan  dipimpin langsung oleh Kapolsek Jawilan Akp Sidik Hadi Suwito, S.I.K., M.Si dengan menyampaikan arahan kepada personel Polsek Jawilan, terimakasih kepada rekan-rekan yang telah hadir dalam apel pengamanan aksi Buruh dan Mahasiswa ini, sebagaimana kita ketahui bersama bahwa apel merupakan sarana untuk menyampaikan petunjuk dan arahan pimpinanan kepada personel sebelum melaksanakan tugas.


Hari ini kita akan melaksanakan pengamanan jalur pemberangkatan masa aksi istigotsah oleh Gerakan Buruh bersama dengan Mahasiswa (GB2M) Banten di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B). Ucap Kapolsek. 


Adapun pelaksanaan tugas yaitu ada personel yang mengawal perjalanan rombongan buruh dari titik kumpul di PT Multicon menuju Cikande serta Pengamanan jalur dengan cara menempatkan sejumlah personel di sejumlah titik di sepanjang Jalan Raya Cikande Rangkasbitung yaitu : depan PT Multicon Desa Cemplang, pertigaan Kawasan Industri PT CBA Desa Jawilan dan di pertigaan Jl. Kawasan Industri PT Buditexindo Desa Kareo.


Untuk seluruh personil yang telah menempati plotingan masing- masing agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, Saya sengaja memploting personel disatu titik lebih dari 1 Personel, Hal tersebut agar Personel tetap bisa saling menjaga satu sama lain, Tegas Kapolsek. 



(Humas)

Thanks for reading Kapolsek Jawilan Pimpin Apel Pengamanan Jalur Aksi Istigotsah Mahasiswa dan Buruh | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Kapolsek Jawilan Pimpin Apel Pengamanan Jalur Aksi Istigotsah Mahasiswa dan Buruh

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *