Beroperasi di Bulan Ramadhan, Diskotek Cafe Duku (CDI) Dibakar OTK

April 10, 2022
Minggu, 10 April 2022

  



DELISERDANG, BHINNEKANEWS71.COM -- Tempat hiburan malam diskotek Cafe Duku Indah atau yang dikenal dengan CDI dibakar ratusan OTK, Minggu (10/4/2022) dini hari, sekitar pukul 02.30 Wib.


Diskotek di jalan Salang Tunas, Desa Namo Rube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang dirusak saat beroperasi di bulan suci Ramadhan.


Selain itu, fasilitas yang ada di lokasi juga banyak yang rusak dihancurkan oleh OTK.



Pos penjagaan palang masuk, 9 unit sepeda motor juga ikut terbakar, 1 unit mobil Honda Biro dirusak serta fasilitas alat disk joki (DJ) yang ada di dalam diskotik termasuk lokasi kasir hancur dirusak.


Salah satu saksi mata yang melihat kejadian mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 02.30 Wib dini hari tadi. Saat itu puluhan masa bersenjata tajam dengan menggunakan mobil loreng salah satu Ormas masuk merusak dan membakar lokasi diskotik Cafe Duku Indah.



Sebelum membakar  lokasi hiburan malam yang diduga sarang narkoba itu, para penyerang mengusir pengunjung dan penjaga Diskotek tersebut.


Saat pengunjung dan penjaga pergi meninggalkan lokasi, terdengar suara ledakan seperti bom, Usai mendengar suara ledakan seperti bom api pun terlihat membara di sekitar lokasi.bv24.(Red) 

Thanks for reading Beroperasi di Bulan Ramadhan, Diskotek Cafe Duku (CDI) Dibakar OTK | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Beroperasi di Bulan Ramadhan, Diskotek Cafe Duku (CDI) Dibakar OTK

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *