Satgas Yonif 144/JY Gelar Vaksinasi Booster Bersama Polri dan Nakes Puskesmas Perbatasan

April 17, 2022
Minggu, 17 April 2022

 



JAKARTA, BHINNEKANEWS71.COM -- Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 144/JY bersinergi menggelar  vaskinasi booster bersama Polri, dan  tenaga kesehatan Puskesmas Desa Badau,  Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat 


Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya,  Sabtu  (16/4/2022).


Dijelaskannya, dalam vaksinasi Covid-19 booster sebagai program pemerintah dalam upaya menekan penyebaran Covid-19 dan memberikan kekebalan kelompok (herd Immunity) bagi warga di perbatasan.


"Kegiatan ini dalam rangka percepatan penanganan vaksinasi Covid-19 agar terhindar dari penyebaran Covid-19 meskipun tinggal di perbatasan, " ucapnya.


Sementara itu dr.Dedi, menyampaikan, vaksinasi Covid-19 dosis ke-3 booster ini merupakan vaksinasi dengan jenis vaksin yang sama (homolog) ataupun beda (heterolog) dengan vaksinasi Dosis 1 dan 2.


"Vaskinasi tahap 1, 2 dan booster yang dilaksanakan bagi  600 orang di Puskesmas Badau, " jelasnya.


Lettu Ckm dr. Ando Amadino selaku dokter Satgas  menyampaikan pihaknya selalu bersinergi dengan Polri dan nakes Puskesmas dalam vaksinasi Covid-19 agar terhindar dari penyebaran Covid-19.


"Dengan vaksinasi booster diharapkan  dapat mempertahankan tingkat kekebalan tubuh, " pungkasnya.(Dispenad/Red) 

Thanks for reading Satgas Yonif 144/JY Gelar Vaksinasi Booster Bersama Polri dan Nakes Puskesmas Perbatasan | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Satgas Yonif 144/JY Gelar Vaksinasi Booster Bersama Polri dan Nakes Puskesmas Perbatasan

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *