Tim Relawan Jumat Berkah Kembali Salurkan 100 Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Membutuhkan

Juni 17, 2022
Jumat, 17 Juni 2022





Serang, BhinnekaNews71.Com -- Relawan Jumat Berkah Berbagi Nasi Bungkus kembali menyalurkan 100 nasi bungkus kepada masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 12:45 hingga 14:00 Wib dilakukan di sepanjang Jalan Raya Serang - Jakarta tepatnya mulai dari beberapa titik Ciruas hingga Cikande Ambon. Jumat, (17/6/2022).


Arohman Ali Koordinator Relawan Jumat Berkah kepada awak media mengatakan, Gerakan kegiatan ini bagian dari bentuk kepedulian para donatur dan tim relawan jumat berkah kepada masyarakat yang membutuhkan.


"Alhamdulillah para donatur memberikan kepercayaan kepada kami untuk menyalurkan nasi bungkus kepada masyarakat pengguna jalan dan masyarakat kalangan menengah kebawah," katanya.


"Mulai dari hari Senin 13 Juni hingga Kamis 16 Juni 2022 donasi yang terkumpul dari para donatur sebanyak Rp. 1.000.000 yang mana donasi itu kita belanjakan nasi bungkus sebanyak 100 nasi bungkus," imbuhnya.


Lanjut Ali menambahkan, Kegiatan ini adalah kegiatan kedua tim Relawan Jumat Berkah Berbagi Nasi Bungkus. Mudah-mudahan kegiatan ini terus berlangsung di setiap jumat.


"Di kegiatan kedua ini tim relawan menyalurkan 100 Nasi Bungkus kepada masyarakat membutuhkan, sebelumnya pada kegiatan pertama kita juga sudah menyalurkan 125 nasi bungkus pada 10 Juni lalu," tambahnya. (Red) 

Thanks for reading Tim Relawan Jumat Berkah Kembali Salurkan 100 Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Membutuhkan | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Tim Relawan Jumat Berkah Kembali Salurkan 100 Nasi Bungkus Kepada Masyarakat Membutuhkan

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *