Sambut Tahun Baru Islam, Warga Cibodasari RW 06 Gelar Pawai Obor

Juli 29, 2022
Jumat, 29 Juli 2022



Kota Tangerang, BhinnekaNews71.Com -- Warga dilingkungan RW 06 Cibodasari antusias mengikuti pawai obor. Pawai obor itu digelar menyambut tahun baru islam 1 Muharam 1444 Hijriah, Jumat malam, 29 Juli 2022.


Dengan mengenakan baju koko, pawai obor dikuti mulai orang dewasa hingga anak-anak. Mereka berkeliling sambil melantunkan sholawat nabi.


Ketua Karang Taruna RW 06 Cibodasari, H. Slamet Purwanto, SH mengatakan, pawai obor merupakan salah satu tradisi menyambut tahun baru Islam, 1 Muharram 1444 H.


"Kita menginisiasi bahwa ini adalah kemeriahan, dan kita harus bersuka cita dengan pergantian tahun baru Islam, 1 Muharram 1444 H. Mengajar kepada anak-anak kita bahwa pentingnya Silaturahim sesuai tema kita "Merajut Silaturahim Menebar Kebaikan", ujar Slamet kepada Metromedianews.co, Jumat (29/7/2022) malam.


Dia berharap, dengan menyambut tahun baru islam 1 Muharram 1444 Hijriah ini mendapat keberkahan bagi semua umat islam.


"Dengan silaturahim ini, kita jalin komunikasi dan tebar kebaikan. Semoga wilayah RW 06 Cibodasari ini menjadi lingkungan yang baik, tenang, aman dan penuh dengan warna kebaikan," tandasnya. (Irwan A.N)


Narsum (Dedy)

Thanks for reading Sambut Tahun Baru Islam, Warga Cibodasari RW 06 Gelar Pawai Obor | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Sambut Tahun Baru Islam, Warga Cibodasari RW 06 Gelar Pawai Obor

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *