Ayah Brigadir J Temui Menkopolhukam, IPW: Sinyal Tidak Percaya Polri

Agustus 04, 2022
Kamis, 04 Agustus 2022
Ayah Brigadir J temui Menkopolhukam






Jakarta, BhinnekaNews71.Com -- Upaya pencarian keadilan keluarga Brigpol Y sebagai korban mati ditembak mengadu kepada Menkopolhukam Mahfud MD adalah sinyal bahwa terdapat ketidak percayaan orang tua Brigpol Y pada proses kerja Polri melalui Tim sus.


Upaya ini adalah bentuk tekanan politik pada KAPOLRI agar mengawal kerja tim sus untuk dapat memenuhi rasa keadilan keluarga Brigpol Y. 


Kapolri harus memperhatikan manuver ini untuk kemudian bisa mengarahkan tim sus yg dipimpin Wakapolri memenuhi harapan keluarga. 


Oleh karena itu, Menurut Ketua IPW, Sugeng Teguh Santoso menjelaskan, "Harapan keluarga yang dapat dibaca oleh IPW adalah harapan mayoritas publik yaitu segera ditetapkan tersangka dan publik TIDAK PERCAYA Pelaku penembakan hanya Bharada E. Publik  menduga bahwa Irjen Ferdy Sambo terlibat dalam penembakan tersebut, ucap Sugeng dalam keterangan tertulis yang diterima, Kamis (4/8/22). 


*Kedatangan Keluarga Brigpol Y adalah sinyal mereka mendesak Tim sus melalui penyidik kepada Mahfud MD adalah agar tim sus mentaati arahan Presiden; usut tuntas, jangan ditutup tutupi, terbuka , sampaikan apa adanya termasuk didalamnya kalau  Irjen Fersi sambo terlibat dlm penembakan," sambung Teguh. 


Penyidik Polri malam ini 3 agustus 2022 telah menetapkan Bharada E sbg tersangka kasus matinya Brigpol Y, dimana IPW telah mencermati bahwa kasus matinya Brigpol Y tidak hanya melibatkan Bharada E saja, ada pihak lain yg harus dimintakan pertanggung jawaban pidana juga. 


Jadwal pemeriksaan Irjen Ferdi Sambo sebagai saksi adalah prosedur wajib yang harus ditempuh oleh penyidik untuk membuat terang perkara penembakan ini , dimana akan terlihat peran masing masing orang yang ada di TKP terkait matinya Brigpol Y. Bila telah ditemukan bukti yang cukup dari hasil pemeriksaan penyidik maka tidak tertutup kemungkinan Irjen Ferdi Sambo dapat ditetapkan sebagai Tersangka.(Red) 

Thanks for reading Ayah Brigadir J Temui Menkopolhukam, IPW: Sinyal Tidak Percaya Polri | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Ayah Brigadir J Temui Menkopolhukam, IPW: Sinyal Tidak Percaya Polri

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *