Meriahkan Kemerdekaan HUT RI Ke-77, Di Tanah Rantau Warga Sunda Memiliki Persatuan dan Persaudaraan yang Kuat

Agustus 19, 2022
Jumat, 19 Agustus 2022



Jayapura, BhinnekaNews71.Com -- Melalui berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh Paguyuban Pasundan Papua dalam rangka HUT RI ke-77, diharapkan warga Sunda lebih kokoh dalam persatuan dan persaudaraan.


Melalui Moment Kemerdekaan, Iriyanto Pawika selaku Ketua Umum DPP Paguyuban Pasundan Papua mengharapkan bahwa sebagai warga Negara Indonesia yang baik harus dapat memeriahkan HUT RI ke-77, dengan penuh rasa syukur dan melakukan berbagai hal positif.


Iriyanto Pawika mengajak untuk masyarakat agar dapat memiliki semangat bukan hanya NKRI Harga Mati tetapi juga NKRI Harga Diri.  Selain itu di tanah rantau sesama warga harus memiliki rasa persaudaraan yang kuat, senasib dan serasa sepenanggungan serta kehadirannya dapat memberikan dampak positif bagi tanah Papua. 


"Orang Sunda di Papua, bisa menjadi jawara, bisa menjadi pelopor pembangunan, ekonomi, sosial dan budaya di bumi Cendrawasih yang kita cintai ini. Agar kehadirannya dapat dirasakan manfaatnya," harap Iriyanto Pawika, kepada wartawan (17-08-2022) siang.


Paguyuban Pasundan Papua sendiri merupakan perkumpulan masyarakat yang berasal dari Provinsi Jawa Barat, Banten dan DKI Jakarta. 


Dalam memperingati HUT RI Ke-77 tahun 2022 ini, Paguyuban Pasunda Papua menggelar kegiatan kemasyarakatan dan perlombaan yang diikuti oleh berbagai kalangan dari anak-anak hingga dewasa. 


"Kami mengadakan kegiatan-kegiatan kemasyarakatan, perlombaan seperti tarik tambang, berjalan di atas kolam dan kegiatan-kegiatan kelompok yang disitu menimbulkan efek kerja sama. Karena inti dari kegiatan yang kita adakan adalah untuk meningkatkan kekompakan, persatuan dan kesatuan antar warga. Sehingga diharapkan warga Sunda dapat memiliki semangat bekerja sama yang baik dan dapat diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat terutama untuk pembangunan di tanah Papua," ujar Ketua Pasundan Papua.


Ia juga berpesan kepada seluruh warga Sunda yang ada di tanah Papua untuk tetap kokoh dalam barisan dan benar-benar dapat bersatu serta menjunjung tinggi nilai persaudaraan 


"Semoga kita bisa betul-betul Ngahiji. Artinya bersatu, Ngahiji itu sebagai sodara dunia dan akhirat. Siapapun anda yang mempunyai darah Sunda, darah Siliwangi, mari untuk sila asa, sila asu, yaitu Siliwangi kita tanamkan di tanah Papua ini. Sehingga harapankan orang Sunda di Papua harus memberikan dampak positif dan ikut membangun Papua dari sisi apa saja dan mana saja," pungkasnya.(YM)

Thanks for reading Meriahkan Kemerdekaan HUT RI Ke-77, Di Tanah Rantau Warga Sunda Memiliki Persatuan dan Persaudaraan yang Kuat | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Meriahkan Kemerdekaan HUT RI Ke-77, Di Tanah Rantau Warga Sunda Memiliki Persatuan dan Persaudaraan yang Kuat

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *