Pembangunan U Ditch di Desa Pengawinan Sarat Korupsi, Volume Hamparan Pasir Diduga Dikurangi

Agustus 03, 2022
Rabu, 03 Agustus 2022






Serang, BhinnekaNews71.Com -- Pekerjaan Pembangunan U Ditch atau Sistem Drainase di Desa Pengawinan, Kecamatan Bandung, Serang disoal aktivis, bahkan disebut sarat korupsi, Pasalnya, dari temuan di lapangan, Volume hamparan pasir atau dasar hamparan pasir diduga mengurangi ketebalannya.


Menurut teknis pengerjaan U Dicth pada Umumnya, ketebalan hamparan pasir atau dasar pasir seharusnya berukuran 10cm. Namun dalam pelaksanaan pekerjaan U Ditch yang di kerjakan oleh CV Cahaya Pusaka Lima di Desa Pengawinan, hanya di buat setebal 3cm yang dapat mengurangi kekuatan U Ditch.




Dikonfirmasi di lokasi, Billy Mandor Pelaksana, mengatakan, " Hamparan pasir nya setebal 3cm, dan bekas galian ya hanya ditutup tanah sisa galian itu, kata Dia, Rabu (03/8/22). 


Terpantau di Lokasi, para pekerja juga tidak dibekali alat alat safety, seperti halnya Sepatu, Sarung Tangan, Helm, Rompi dan rambu rambu lalulintas bahwa adanya pekerjaan proyek. 



"Kemarin pengendara motor terjatuh dsini, orangnya langsung dibawa ke klinik Bang, kelicinan kali, kan tanah bekas galian itu tidak di masuk masukkan karung dibiarkan aja di pinggir jalan tuh, sudah gitu ga ada tanda atau rambu rambu bahwa disana sedang ada pekerjaan," Terang salah satu warga.




Menurut aktivis Yuli AP,  Saya melihat bahwa Lantai kerja atau hamparan pasir nya itu tebalnya kira kira 2 cm sampai 3cm, dan ini menurut saya akan mengurangi kualitas kekuatan drainase, dan itu U Ditch sudah dipasang tapi bekasnya tidak di Padatkan, jadi patut kami duga ini sarat korupsi, ujar Yuli AP. 




Dilihat dari Papan informasi proyek, pekerjaan Sistem drainase tersebut menelan anggaran Rp 360.000.000 (Tiga Ratus Enam Puluh Juta Rupiah) dan Sumber dana tidak Tercantum di PIP. (JM) 

Thanks for reading Pembangunan U Ditch di Desa Pengawinan Sarat Korupsi, Volume Hamparan Pasir Diduga Dikurangi | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Pembangunan U Ditch di Desa Pengawinan Sarat Korupsi, Volume Hamparan Pasir Diduga Dikurangi

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *