Tingkatkan Skill dan Profesiensi, Fighters Lanud Iswahjudi Latihan Terbang Malam

Oktober 19, 2022
Rabu, 19 Oktober 2022


Magetan, BhinnekaNews71.Com -- Tingkatkan kemampuan, kesiapsiagaan serta profesionalisme para penerbang tempur, Skadron Udara 3, Skadron Udara 14 dan Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi melaksanakan latihan terbang malam. Rabu (19/10/22).


Selama dua pekan ke depan para penerbang tempur ini akan melaksanakan latihan terbang malam dengan area latihan di sekitar aerodrome Lanud Iswahjudi. 


Danlanud Iswahjudi Marsma TNI Irwan Pramuda, SE, MM menekankan selama pelaksanaan latihan ini untuk selalu mengutamakan faktor safety atau keselamatan terbang dan kerja, dan memperhatikan faktor cuaca di aerodrome Iswahjudi sehingga seluruh rangkaian latihan dapat terlaksana dengan aman, lancar dan tujuan dari latihan dapat tercapai.


Pelaksanaan latihan terbang malam ini, bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme personel, baik skill maupun kemampuan terbang (profesiensi) para penerbang termasuk kesiapan seluruh ground crew pesawat sehingga secara berjenjang dapat meningkatkan pengalaman dan keprofesionalitasannya dalam mengantisipasi kemungkinan akan terjadinya gangguan, ancaman serta pelanggaran wilayah udara Indonesia oleh pihak lain, baik yang datang pada waktu siang hari maupun pada malam hari.(*/Red) 

Thanks for reading Tingkatkan Skill dan Profesiensi, Fighters Lanud Iswahjudi Latihan Terbang Malam | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Tingkatkan Skill dan Profesiensi, Fighters Lanud Iswahjudi Latihan Terbang Malam

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *