Miris Seorang Anak Yatim Piatu Rohim Untuk Jajan Dan Kebutuhan Sekolah Rela Jadi Pemulung Barang Bekas

Desember 28, 2022
Rabu, 28 Desember 2022




PANDEGLANG--Miris Seorang Anak Yatim Piatu, Rohim Untuk Jajan Dan Kebutuhan Sekolah Rela Jadi Pemulung Barang Bekas dengan rasa percaya diri dan ketegaran dari dirinya untuk menuju masa depan serta menutupi kebutuhan dalam keseharian nya ,Rohim "Yang hidupnya ikut bersama nenek nya di salah satu Desa Maglid Kecamatan Cibitung Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten .

 


Rohim anak yatim piatu dan sekolah sudah kelas 2 di Sekolah Dasar Negri (SDN ) Manglid 2 dan ikut  tinggal dengan neneknya di kampung Cipari Desa Manglid Kecamatan Cibitung Kabupaten Pandeglang. 27/12/2022


Di jelaskan oleh Nenek Rohimi, Asnati ' Dalam keseharian usahanya sebagai pencari kencur liar di hutan mengatakan ,

Kegiatan saya setiap hari mencari kencur liar ke hutan, dalam sehari paling banyak dapat 3 kilogram kencur dan saya jual ke pengepul seharga Rp 3.000 per kilogram, itu untuk makan kami sehari-hari pak berdama cucu saya itu Tuturnya kepada awak media ,Selasa (27-12-2022).


Dan untuk kebutuhan 

jajan cucu saya rohim  yang sekarang duduk di kelas 2 Sekolah Dasar,makanya dia sendiri yang nyari uang dengan cara mengumpulkan rongsokan/botol atau gelas bekas minuman seperti aqua, ale-ale dan lain sebagainya, dia kumpulkan nanti dijual ke pengepul harganya Rp 2.000 perkilogram.ucapnya nenek Asnati.


Dan  Untungnya rumah saya dekat dengan sekolahnya Rohim jadi kalau dia haus atau ingin makan tinggal pulang ke rumah, dia tidak pernah saya kasih jajan, uangnya ngga ada untuk makan saja kami kekurangan". Imbuhnya


Ya saya sebetulnya tidak tega melihat namun ya apa boleh buat karena serba kekurangan dan saya ,Tinggal kasihannya aja ke Rohim, saya tidak bisa berbuat banyak untuk membahagiakannya. Itu pun seragam yang dia pakai dapat ngasih orang, ungkapnya lirih


Masih dilanjut ,Selama rohim sekolah, hanya satu kali saja saya belikan baju baru, selebihnya dia pakai seragam pemberian dari tetangga dan semoga harapan untuk cita2 nya ingin menjadi polisi ada jalan nya dari Allah Subhana Wataala sehingga tercapai nanti dan juga semoga pihak pemerintah ada pedulinya pada kehidupan Rohim  Pungkasnya nenek Asnati"


Reporter : Abro- Jali

Thanks for reading Miris Seorang Anak Yatim Piatu Rohim Untuk Jajan Dan Kebutuhan Sekolah Rela Jadi Pemulung Barang Bekas | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Miris Seorang Anak Yatim Piatu Rohim Untuk Jajan Dan Kebutuhan Sekolah Rela Jadi Pemulung Barang Bekas

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *