Miris, Sejak Didirikan Tahun 1982, SD Negeri Kramat Cikande Tiap Tahun Kekurangan Siswa

Juli 18, 2023
Selasa, 18 Juli 2023







Serang, BHINNEKANEWS71.COM -- SD Negeri Kramat beralamat di Kp Kramat, Desa Parigi, Kecamatan Cikande dalam PPDB tahun 2023 hanya menerima siswa siswi sebanyak 16 orang. 

Jumlah tersebut meningkat dibanding tahun tahun ajaran sebelumnya, pada tahun 2021/2022, hanya berjumlah 4 orang, dan tahun 2022/2023 berjumlah 11 siswa.

Kepala Sekolah SDN Kramat, Agus Hasan S.Pd menerangkan bahwa penyebab SDN Kramat kekurangan siswa diyakini karena faktor geografis. 

"Alhamdulillah Anak Siswa di hari kedua sangat antusias mengikuti masa pengenalan lingkungan siswa, dan Alhamdulillah juga murid agak meningkat dari tahun sebelumnya, untuk tahun sekarang siswa baru ada 16, bila dibandingkan dua tahun lalu, yang sekarang naik kelas 3 jumlahnya hanya 4 siswa, sedangkan tahun lalu yang saat ini naik kelas 2 jumlahnya 11 siswa, jadi jumlah total siswa saat ini 72 siswa, terang Agus saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (18/7/23). 




Kepsek melanjutkan, " Sekolah ini sudah berdiri sejak 1982, saat ini jumlah guru yang ada 4 orang, jadi memang dari tahun ke tahun, sekolah ini selalu kekurangan siswa, penyebab bisa jadi karena faktor geografis ya, disini hanya ada dua kampung, itupun hanya sekitar 10 rumah satu kampung nya, sehingga penduduk sedikit, itulah mungkin penyebab siswa disini berkurang," ujar Dia. 



Atas hal itu, Kepala Sekolah berharap peran serta dukungan masyarakat sekitar untuk menyekolahkan anaknya di SDN Kramat. 

"Untuk ke depan, harapan Kami, Sekolah ini bisa lebih baik lah, artinya siswa dapat meningkat lebih banyak lagi, karena itu saya mohon kepada masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di SDN Kramat, karena program program Insyaallah tidak akan kalah bersaing dari SD lain, hanya saja kami kekurangan siswa," tutup Kepsek.(Red) 

Thanks for reading Miris, Sejak Didirikan Tahun 1982, SD Negeri Kramat Cikande Tiap Tahun Kekurangan Siswa | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Miris, Sejak Didirikan Tahun 1982, SD Negeri Kramat Cikande Tiap Tahun Kekurangan Siswa

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *