Serang - Tim Biro Penerangan Masyarakat (Penmas) Divisi Humas Polri melakukan kunjungan dalam rangka Penerangan Satuan Wilayah (Pensatwil) ke Wilayah Polda Banten bertempat di Aula Rapat Birorena Polda Banten pada Kamis (20/07).
Pada kegiatan tersebut hadir Kabag Pensat Biro Penmas Divhumas Polri Kombes Pol. Hendra Rochmawan selaku Ketua Tim Pensatwil dan Kabag Anev Biro PID Divisi Humas Polri Kombes Pol Iroth Laurens Recky didampingi oleh Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Didik Hariyanto.
kegiatan diawali dengan penyerahan plakat dari Ketua Tim Pensatwil Divhumas Polri kepada Wakapolda Banten Brigjen Pol H. M. Sabilul Alif.
Kedatangan tim Pensatwil Divhumas Polri tersebut untuk memberikan arahan dan melakukan pengembangan potensi kehumasan tingkat satuan wilayah. “Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan pemahaman dan arahan bagaimana anggota Polri dalam menyampaikan pemberitaan, dan penggunaan media yang digunakan dalam menyebarkan informasi,” ujar Kombes Pol Hendra Rohmawan.
Dikatakan Kombes Pol Hendra Rochmawan saat menyampaikan arahannya, dalam menggunakan media sosial kita harus akurat dan bijak. “Dalam menggunakan media sosial kita harus akurat dan bijak agar tidak menimbulkan persepsi negatif di masyarakat kepada Polri. Selain itu juga menyampaikan berbagai arahan, terkait untuk membangun citra Polri dan branding kegiatan Polri, agar dimata masyarakat Polri tidak selalu terlihat negatifnya,” terang Hendra.
Kegiatan Penerangan Satuan Wilayah (Pensatwil) ke Wilayah Polda Banten dilaksanakan selama dua hari, hari pertama dilaksanakan di Polres Pandeglang dengan peserta dari Polres Pandeglang dan Polres Lebak, serta hari kedua bertempat di Polresta Serang Kota dengan peserta Polresta Serang Kota dan Polres Cilegon (*/Red)
Thanks for reading Tim Divhumas Polri Laksanakan Pensatwil di Wilayah Polda Banten | Tags: Headline Serang TNI/Polri.News
« Prev Post
Next Post »
0 komentar on Tim Divhumas Polri Laksanakan Pensatwil di Wilayah Polda Banten
Posting Komentar