Awas Licin! Ceceran Tanah Penuhi Jalan Parigi Songgom Diduga Bekas Urugan Lahan

Agustus 03, 2024
Sabtu, 03 Agustus 2024

 





SERANG, -- Aktivitas pengurugan lahan di Kp Gedong Sampan Desa Parigi, Cikande, Kabupaten Serang yang baru sehari berjalan dikeluhkan pengguna jalan. 


Bukan tak mendasar, keluhan para pengguna kendaraan yang melintas disebabkan adanya ceceran tanah dijalan raya dari kedua arah. 


"Saya baru aja pulang kerja, Pas liat banyak gumpalan tanah dijalan, dan agak macet karena Truk parkir bawa tanah, ini kan sudah mulai hujan, was was saja jalan licin," ujar Nining pengendara Roda dua, Sabtu (3/8/24). 




Sementara dari pantauan Media ini, tampak Mobil pengangkut tanah parkir memakan separoh badan jalan, dan jalanan dipenuhi ceceran tanah, dan aktivitas alat berat sedang melakukan pemerataan dan pemadatan lahan yang disebut salah satu warga akan pembangunan PT. 


"Ini baru sehari, kemarin baru mulai, informasi sih ini buat Pabrik," ujar Warga yang ikut bantu mengatur lalu lintas.




Terpisah, Kepala Desa Parigi, Imam saat dikonfirmasi pesan WhatsApp, menyebut urugan tersebut tidak tahu peruntukannya. 

"Itu baru kemarin Kang, Buat apa itu Saya kurang tahu," ujar Kades singkat. 

Hingga berita dimuat, pengurus dan pengelola urugan lahan dan pihak Lantas Polres Serang masih berupaya dikonfirmasi.(Deki)

Thanks for reading Awas Licin! Ceceran Tanah Penuhi Jalan Parigi Songgom Diduga Bekas Urugan Lahan | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Awas Licin! Ceceran Tanah Penuhi Jalan Parigi Songgom Diduga Bekas Urugan Lahan

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *