Data Keluarga Penerima Manfaat RTLH Gebrak Pakumis di Kecamatan Cisoka Diduga Tidak Transparan Untuk Masyarakat, Ada Apa?

Agustus 02, 2024
Jumat, 02 Agustus 2024
Ilustrasi RTLH


TANGERANG-- Program Gebrak Pakumis TA 2024 (Gerakan bersama atasi kawasan padat, kumuh dan miskin) dari pemerintah Kabupaten Tangerang terus berlanjut. 


Diketahui salah satunya berlangsung di Kecamatan Cisoka. Namun dari penelusuran tim media, sangat minim informasi yang didapatkan di lapangan. 


Bahkan, awak media telah melakukan konfirmasi beberapa kali kepada Pejabat Kecamatan Cisoka, mulai dari Staf Kasi Binwas, Erwan dan Camat Cisoka, Sumartono, namun pihak pihak tersebut mengaku tidak menyimpan dan mengetahui jumlah data KPM RTLH di Kecamatan Cisoka. 



"Kami tidak ada file nya, dan belum pernah ada tembusan kepada Kasi Binwas, apakah sudah langsung kepada Pak Camat, Saya kurang tahu, langsung saja ke Pak Camat konfirmasi nya," ujar Erwan saat dikonfirmasi di ruangannya. Jum'at 16 Juli 2024.


Namun pihak nya berjanji akan berkoordinasi dan mengkonfirmasi perihal data serta jumlah KPM RTLH kepada Ketua Unit Pelaksana Kegiatan (UPK) yang disebut bernama Aang Langkir, namun hingga konfirmasi ke dua kali, staf kasi Binwas Kecamatan belum mendapat respon dari yang bersangkutan.


Pada Kamis 25 Juli, Camat Sumarsono saat dikonfirmasi mengatakan bahwa Program tersebut merupakan Program Dinas Perumahan Permukiman dan Pemakaman (DPPP) Kabupaten Tangerang, dan Pihaknya hanya sebagai tembusan koordinasi karena berada dalam wilayah dan sosialisasi kepada masyarakat. 



Sementara itu, Ketua Unit Pelaksana Kegiatan, Aang Langkir diduga sangat alergi terhadap Wartawan, hingga beberapa pertanyaan yang dilemparkan tidak digubris bahkan nomor kontak wartawan diblokir. 



Adapun informasi yang dihimpun, Desa Jeunjing mendapatkan 21 KPM, hal tersebut terkonfirmasi kepada Kepala Desa Jeunjing, Nurlaela, bahwa Keluarga Penerima Manfaat dari Program Gebrak Pakumis Tahun 2024, Desa Jeunjing mendapat 21 KPM.namun Kades tidak menyebut secara spesifik nama dan alamat penerima.  



Dari rentetan tersebut, muncul tanggapan miring yang keluar dari mulut warga, salah satunya, Inisial AA, Ia menilai hal tersebut menjadi sangat rahasia dan tidak transparan. 


"Kami masyarakat Cisoka berhak tahu, di Desa mana, siapa penerimanya dan dimana alamat nya, kan jangan sampai ada pilih kasih atau tumpang tindih si penerima, sementara banyak yang masih membutuhkan, dan juga apakah pembangunan sesuai yang dianggarkan, ke Media saja tertutup, apalagi ke kami masyarakat yang Awam," ujar AA. Jum'at (02/8/24). 


Sementara Pihak Dinas Perkim masih terus berupaya dikonfirmasi dan diminta tanggapan. (DK)

Thanks for reading Data Keluarga Penerima Manfaat RTLH Gebrak Pakumis di Kecamatan Cisoka Diduga Tidak Transparan Untuk Masyarakat, Ada Apa? | Tags:

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »

Related Posts

Show comments
Hide comments

0 komentar on Data Keluarga Penerima Manfaat RTLH Gebrak Pakumis di Kecamatan Cisoka Diduga Tidak Transparan Untuk Masyarakat, Ada Apa?

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *